Makassar, Estetika – Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Pendidikan Administrasi Perkantoran (PAP) Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum (FIS-H) Universitas Negeri Makassar (UNM) mengadakan Pelatihan Karya Tulis Ilmiah (PKTI) di Ruangan BE 105 FIS-H UNM, Sabtu (26/2).

Kegiatan yang mengusung tema “Create, Develop and Expose Your Idea Through Writing” ini bertujuan untuk mengembangkan potensi mahasiswa untuk menulis, khususnya menciptakan karya tulis ilmiah.

Ketua Umum HMPS PAP FIS-H UNM, Muhammad Fauzi, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bukti kalau lembaga kemahasiswaan sebenarnya bukan penghambat untuk mahasiswa dalam bidang akademik.

Lembaga kemahasiswan punya banyak kegiatan yang beragam, termasuk mendukung mahasiswa pada bidang akademik sekaligus menjadikannya sebagai aktivitas sosial di masyarakat.

“Pada kegiatan ini, kami juga ingin menunjukkan bahwa lembaga kemahasiswaan khususnya HMPS PAP FIS-H UNM tidak hanya mewadahi untuk berkegiatan di luar seperti baksos, tetapi juga di bidang akademik yaitu mengembangkan skill menulis karya ilmiah,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Panitia PKTI, Fajar Srimulana, dalam laporannya menyebutkan bahwa kegiatan ini merupakan tempat bagi mahasiswa yang tertarik untuk lebih memperdalam pengetahuannya terkait karya tulisan ilmiah dan pembuatan proposal.

“Kegiatan ini merupakan wadah bagi teman-teman yang ingin mengetahui tentang bagaimana cara membuat proposal atau ingin mengetahui bagaimana karya tulis ilmiah itu sendiri,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia juga menambahkan bahwa hasil dari karya tulis ilmiah peserta nanti bisa dipresentasikan pada Expo KTI, hal ini guna sebagai apresiasi mahasiswa selama mengikuti pelatihan.

“Kegiatan ini juga akan menghasilkan output berupa karya tulis ilmiah yang dibuat sendiri oleh teman-teman selama masa pelatihan,” tambahnya.

Reporter: Dwi Atmawati Syarif dan Alvira Damayanti
Editor: Rada Dhe Anggel