Makassar, Estetika – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Paduan Suara Mahasiswa (PSM) Universitas Negeri Makassar (UNM) Pinisi Choir menggelar Vocal Group Competition di Ballroom Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) UNM, Jumat hingga Minggu (25-27/11).
Mengangkat “ReHarmonize to Penetrate Story Dynamically (RHAPSODY)” sebagai tema, kegiatan ini diikuti oleh lima Sekolah Menengah Atas (SMA)/sederajat, yaitu, SMAN 19 Gowa, SMAN 12 Makassar, SMA Katolik Makale, SMAN 3 Tana Toraja, dan SMA Kristen Pelita Kasih Makassar.

Foto: Christiani Jessica.
Ketua Umum, Muh. Arfa Awaluddin, menuturkan bahwa meski jumlah peserta tahun ini turun, loyalitas anggota UKM PSM UNM Pinisi Choir tetap tinggi dalam menjaga lomba tetap berkualitas.
“Walaupun memang pesertanya kurang banyak dari tahun lalu, tapi itu tidak menutup semangat kami untuk menjaga kualitas lomba ini,” tuturnya.
Di sisi lain, Pembina UKM PSM UNM Pinisi Choir, Burhanuddin, mengatakan bahwa demi kesuksesan kegiatan ini, ia menginginkan para peserta lomba dapat dinilai secara profesional.
“Satu hal yang ingin saya sampaikan, kerja profesional menilai siapa-siapa peserta yang terbaik,” katanya.
Reporter: Desy Astriani & Christiani Jessica