Makassar, Estetika – IkutLomba mengadakan Lomba Menulis Cerita Pendek (Cerpen) Tingkat Nasional Tiga, Minggu (14/6).

Lomba ini mengangkat tema “Bumiku Saat Ini” dikarenakan adanya keresahan diakibatkan oleh berbagai masalah yang terjadi di bumi seperti pandemi, rasisme, bullying, kerusakan lingkungan, dan permasalahan lain sehingga peserta dapat mencurahkannya menjadi sebuah cerpen.

Lomba ini terbuka untuk umum. Setiap peserta akan mendapatkan e-Sertifikat dan dua e-book, yaitu “Jadikan Patah Hati sebagai Inspirasi Menghasilkan Karya” ala Fiersa Besari dan “Belajar menjadi Penulis Sukses dari Kegagalan Seorang” karya J.K Rowling.

Untuk tanggal pendaftaran, share poster, pembayaran, dan konfirmasi, yakni dimulai sejak Rabu (17/6) lalu hingga Jumat (17/7) pukul 23.59 WIB mendatang. Adapun karya paling lambat dikirim pada Sabtu, 25 Juli 2020 pukul 23.59 WIB.

Pendaftaran dan panduan lengkap dapat dilihat di link berikut: www.bit.ly/INFOLMCN3

Untuk innformasi lebih lanjut, dapat menghubungi kontak 0812-2793-1920 (WhatsApp) atau mengunjungu langsung akun Instagram: @Ikutlomba.

Reporter: Hudzaifa Afifah Hamka