Parangtambung, Estetika – Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia (JBSI) Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) Universitas Negeri Makassar (UNM) mengadakan Kuliah Umum virtual via Zoom, Selasa (25/8).

Kegiatan yang bertema “Isu-Isu Mutakhir dalam Kajian Bahasa, Sastra dan Pembelajarannya” ini diikuti sebanyak 300 mahasiswa angkatan 2017-2019 dan dimentori oleh Salam selaku Kadis Pendidikan Kebupaten Gowa.

Saat berlangsungnya kuliah umum virtual, Senin (23/8). Foto: Tangkapan layar AM 4 Estetika.

Pembicara kuliah umum, Salam, menjelaskan bahasa berfungsi untuk membentuk pikiran yang akan menjadi alat komunikasi.

“Fungsi pertama bahasa adalah membangun pikiran, membentuk pikiran jika telah terbentuk barulah masuk ke fungsi kedua yaitu sebagai alat komunikasi,” jelasnya.

Lebih lanjut, ia juga menyatakan bahwa mahasiswa harus memahami orientasi keterampilan berbahasa yang melibatkan nalar.

“Dalam isu mutakhir saat ini, semua mahasiswa harus pahami bahwa sekarang ini orientasi keterampilan berbahasa untuk semuanya ada yang disebut dengan keterampilan pemirsa (viewing skill) yang melibatkan nalar. Penalaran level tingkat tinggi dan pengembangan keterampilan ini melalui teks,” ungkapnya.

Di sisi lain, moderator, Andi Sahtiani Jahrir, mengatakan bahwa penjelasan pembicara kuliah umum sejalan dengan program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

“Ini sangat sejalan dengan tujuan pembelajaran yang dicanangkan oleh Kemendikbud, yaitu merdeka belajar salah satunya. Karena anak-anak diminta mencari, mengeksplor dan pada akhirnya bisa menemukan dan bisa menciptakan sendiri supaya tidak terlalu kaku dan tidak semata-mata meminta,” tuturnya.

Reporter: AM 4 Estetika