Makassar, Estetika – Bank Indonesia (BI) kembali membuka pendaftaran beasiswa BI sejak Selasa (22/2) hingga Senin (13/3) mendatang.
Beasiswa ini memberikan kesempatan bagi penerimanya untuk memperoleh dana pendidikan senilai Rp1.000.000 selama empat semester.
Adapun ketentuan penerimaan beasiswa ini, yaitu:
- Mahasiswa aktif di jenjang S1 yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) atau surat keterangan aktif.
- Minimal telah menyelesaikan sejumlah 40 SKS atau telah menginjak semester tiga.
- Memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3.00 dari skala 4.
- Maksimal berusia 23 tahun atau belum berusia 24 tahun pada saat ditetapkan sebagai penerima beasiswa.
- Tidak sedang atau akan menerima bantuan beasiswa dari ikatan dinas/lembaga/instansi lainnya.
- Memiliki pengalaman dalam menjalankan aktivitas sosial, bersedia berperan aktif di Generasi Baru Indonesia (GenBI), serta berpartisipasi dalam kegiatan BI.
- Diutamakan bagi mahasiswa yang berasal dari keluarga kurang mampu (pra sejahtera).
Selain itu, terdapat persyaratan berkas yang harus diperhatikan calon pendaftar, yakni:
- Pasfoto terbaru ukuran 4×6 dan 3×4 masing-masing 1 lembar.
- Mengisi biodata yang telah disediakan oleh pihak BI.
- Fotokopi identitas diri seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan KTM yang masih berlaku.
- Fotokopi Kartu Hasil Studi (KHS) dan/atau transkrip nilai terlegalisir.
- Sertifikat prestasi akademik atau non-akademik selama masa kuliah.
- Surat keterangan tidak sedang menerima beasiswa lain.
- Surat pernyataan bersedia aktif di GenBi.
- Fotokopi Kartu Indonesia Pintar/Kartu Keluarga Sejahtera atau fotokopi surat keterangan tidak mampu dari dinas sosial sebagai bukti keluarga prasejahtera.
- Resume pribadi dan surat motivasi.
- Surat rekomendasi dari satu tokoh akademik atau non-akademik.
Bagi Sahabat Estetika yang tertarik mendaftar, berikut tempat penyerahan berkas pendaftaran beasiswa:
- Berkas softcopy dijadikan format PDF dan dikirim ke email Kemahasiswaan@unm.ac.id dengan subjek email dan format penamaan berkas (BEASISWA BI_NAMA_NIM_PRODI)
- Konfirmasi pengumpulan berkas melalui PIC Gaffar Kesra, no. Telp: 081342345535
- Untuk pertanyaan lainnya dapat dikirimkan melalui DM Instagram @bank_Indonesia_sulsel
Full biodata Al dan checklist kelengkapan bekas dapat di unduh pada link berikut
https://bit.ly/Konfirmasibaftarbeasiswat2023
Reporter: Raodatul Jannah