Makassar, Estetika – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota (T.PWK) Universitas Islam Negeri (UIN) Makassar menampilkan Musikalisasi Puisi dan Perkusi sebagai penutup kegiatan “Celebes Plano Fest” Vol. III yang digelar di Monumen Mandala, Jumat (29/11).

Suasana saat berlangsungnya Musikalisasi Puisi di Monumen Mandala, Jumat (29/11). Foto: Alfira Damayanti/Estetikapers.

Kegiatan yang menampilkan Perkusi dan Musikalisasi Puisi yang berjudul “Petuah Adat Katanya” yang ditulis oleh Syamsul Arif ini merupakan salah satu pengalaman pribadi dari sang penulis. Petuah adat bercerita tentang cinta yang dibatasi oleh adat yang berbeda, yang mana masih terjadi di Sulawesi. Adapun kegiatan ini resmi ditutup oleh Ketua HMJ T.PWK UIN Makassar periode 2018/2019, Abdul Majid.

Salah seorang pengunjung, Nurfadillah, mengungkapkan bahwa penampilan dari HMJ-T.PWK tiap tahunnya makin berkembang.

“Kalau dari tahun-tahun sebelumnya itu sudah banyak perkembangan yang terjadi di penampilan teman-teman PWK. Termasuk salah satunya musikalisasi puisi dan perkusi. Musikalisasi puisinya bagus sekali. Sesuai dengan adat yang terjadi di Sulawesi,” ungkap mahasiswi angkatan 2017 tersebut.

Sementara itu, Ketua HMJ T.PWK UIN Makassar periode 2018/2019, Abdul Majid, berharap bahwa setelah kegiatan ini, adanya evaluasi untuk kegiatan yang lebih baik kedepannya.

“Setelah kegiatan ini, saya sangat berharap apa yang telah kita laksanakan bersama,akan mejadi bahan evaluasi agar saat melaksanakan kegiatan seperti ini, dapat menjadi lebih baik kedepannya,” harapnya.

Reporter: Alfira Damayanti