Maros, Estetika – Moh. Aidil resmi terpilih sebagai ketua umum Pusat Studi dan Dakwah Mahasiswa Muslim (Pusdamm) Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) Universitas Negeri Makassar (UNM) periode 2019/2020 pada Muktamar ke XIX di Masjid Abdurrahman Manna, Maros, Minggu (24/2).

Proses pemilihan ketua umum Pusdamm BEM FBS UNM pada Minggu (24/2). Foto: Zul/Estetikapers.

Pemilihan yang dilakukan melalui musyawarah mufakat ini menjadikan Moh. Aidil terpilih sebagai ketua umum Pusdamm FBS UNM periode 2019/2020, mengungguli perolehan suara dua kandidat lainnya, Muh. An’an Nurhidayat dan Muh. Iqbal Falah. Adapun ketiga kandidat tersebut juga dipilih melalui musyawarah mufakat.

Moh. Aidil, Ketua Umum Pusdamm FBS UNM periode 2019/2020, berharap agar kepengurusan periode 2019/2020 ini dapat menjalankan amanah secara berjamaah.

“Saya berpesan agar kedepannya para anggota dapat istiqomah, perbaiki hubungan ke orang-orang. Jalankan Amanah secara berjamaah, dan perbanyak sujud,” harap mahasiswa Program Studi (Prodi) Sastra Inggris ini.

Di sisi lain, Muh. Rezky, Ketua Umum Pusdamm FBS UNM periode 2018/2019, juga berharap bahwa kepengurusan periode 2019/2020 dapat berkomitmen mendampingi periode kepengurusan kedepannya.

“Selamat kepada adinda Moh. Aidil sebagai pelanjut estafet perjuangan dakwah. Saya berharap semua yang ada disini siap berkomitmen mengawal dan mendampingi satu periode kepengurusan kedepan,” harapnya.

Reporter: Muhammad Adnan Alfaridzi