UNM

RESMI BUKA PEMBEKALAN KKN LDK FSI RI UNM, WR III: KEGIATAN INI ADALAH PROGRAM UNGGULAN

Makassar, Estetika – Departemen Dakwah dan Urusan Masjid Lembaga Dakwah Kampus (LDK) Forum Studi Islam (FSI) Raudhatul ‘Ilmi (RI) Universitas Negeri Makassar (UNM) & Lembaga Dakwah Fakultas se-UNM Periode 1442/1443 H atau 2021/2022 M mengadakan Pembekalan Kuliah Kerja Nyata (KKN) via Zoom, Kamis (1/7).

Pembekalan KKN yang mengangkat tema “Menjadi Da’i di Lokasi Pengabdian” ini resmi dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan (WR III) UNM, Sukardi Weda dengan menghadirkan Ustaz Muhammad Saddang sebagai pemateri dan diikuti oleh peserta LDK FSI RI UNM dari seluruh fakultas se-UNM.

Suasana saat berlangsungnya pemberian Materi Pembekalan KKN oleh Ustadz Muhammad Saddang via Zoom, Kamis (1/7). Foto: Tangkapan Layar/Estetikapers.

WR III UNM, Sukardi Weda, mengapresiasi kegiatan pembekalan KKN ini sebagai program unggulan.

“Alhamdulillah LDK FSI RI UNM ini tiap tahunnya menjadikan kegiatan pembekalan KKN ini sebagai program unggulan dalam penguatan kepada kader yang akan diutus melakukan pengabdian kepada masyarakat. Oleh karena itu, saya pribadi sekaligus WR III mengapresiasi kegiatan pembekalan KKN ini,” jelasnya.

Ketua Umum LDK FSI RI UNM, Muh. Iqbal Falah M, mengungkapkan alasan dilaksanakannya pembekalan KKN ini.

“Alasan dilaksanakannya kegiatan pembekalan KKN ini sebagai bagian dari proses pengkaderan estafet kepemimpinan dakwah,” ungkapnya.

Lebih lanjut, ia juga berharap agar selalu mematuhi protokol kesehatan.

“Saya berharap agar semuanya mematuhi protokol kesehatan dimanapun anda ditetapkan nantinya sebagai anjuran pemerintah maupun kampus,” harapnya.

Di sisi lain, Pemateri, Ustaz Muhammad Saddang, berpesan agar mahasiswa atau pengurus yang berada di lokasi KKN selalu beristiqomah.

“Saya berpesan agar mahasiswa atau pengurus ketika berada dilokasi KKN selalu beristiqomah dan menyebar kebaikan sebagai wadah inspirasi kepada masyarakat setempat,” ucapnya.

Reporter: AM 1 & AM 3 Estetika

Related posts

ADAKAN AKSI PENDUDUKAN, ALIANSI MAHASISWA UNM TUNTUT SUBSIDI UKT SECARA GENERAL

Editor Estetika
January 21, 2021

TALKSHOW CAREER DAY FIP UNM, ABDUL SAMAN: REAL, KATA KUNCI UNTUK SUKSES

LPM Estetika FBS UNM
November 24, 2018

ALIANSI KOMUNITAS ANAK MAKASSAR GELAR WORKSHOP “PEMUDA MENENTANG KEKERASAN ANAK”

LPM Estetika FBS UNM
October 14, 2017
Exit mobile version