Liputan Kota

KEMENDIKBUD TAWARKAN BEASISWA UNGGULAN MASYARAKAT BERPRESTASI UNTUK MAHASISWA

Makassar, Estetika – Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Republik Indonesia (RI) menawarkan Beasiswa Unggulan Masyarakat Berprestasi untuk mahasiswa S1, S2, dan S3, Selasa (22/9).

Program Beasiswa Unggulan yang merupakan beasiswa penuh dalam negeri Ini membuka pendaftaran hingga Sabtu (3/10). Adapun beasiswa ini diberikan kepada mahasiswa yang berprestasi tingkat internasional dan atau nasional, dan Berkontribusi kepada daya saing bangsa di segala bidang.

Adapun syarat khusus bagi mahasiswa S1, yaitu:

  1. Berusia maksimal 22 tahun dan maksimal sedang sedang berada di semester 2;
  2. Mengisi nilai Ujian Nasional (UN) dan Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) bagi siswa lulusan dalam negeri;
  3. Bagi mahasiswa S1 yang sedang berkuliah mempunyai nilai IPK minimal 3,25 pada skala 4,00;
  4. Membuat karya tulis berupa essay/karangan menggunakan Bahasa Indonesia.

Berikut berkas dokumen yang dibutuhkan, yaitu:

  1. Kartu Tanda Penduduk (KTP);
  2. Kartu Tanda Mahasiswa (khusus mahasiswa on-going);
  3. Kartu Hasil Studi (KHS) terakhir bagi mahasiswa on-going;
  4. Ijazah dan transkrip nilai terakhir;
  5. Proposal rencana studi (berisi rencana perkuliahan dan SKS per-semester yang akan ditempuh hingga selesai studi, topik apa yang akan ditulis dalam skripsi/tesis/disertasi, jelaskan kegiatan di luar perkuliahan yang akan dilakukan selama masa studi dan bagaimana implementasi hasil studi di masyarakat);
  6. Surat rekomendasi dari civitas akademik atau institusi terkait (dapat diunduh di laman resmi Beasiswa Unggulan);
  7. Surat pernyataan tidak sedang mendapatkan beasiswa sejenis dari sumber lain (dapat diunduh di laman resmi Beasiswa Unggulan).;
  8. Sertifikat prestasi minimal tingkat kabupaten;
  9. Essay menggunakan bahasa Indonesia dengan judul: “Aku Generasi Unggul Kebanggaan Bangsa Indonesia” ditulis sebanyak 3-5 halaman pada kertas A4 dengan format huruf Times New Roman 12 spasi 1.5.

Program Beasiswa Unggulan juga terbuka bagi Mahasiswa S2 dan S3. Untuk info selengkapnya, sahabat Estetika dapat mengunjungi laman web https://beasiswaunggulan.kemdikbud.go.id/.

Reporter: AM 7 & 8 Estetika

Related posts

PRI GELAR AKSI DI DUA TITIK, JENDLAP: TUNTUT KEADILAN UNTUK RAKYAT

Editor - Gusdiana
April 14, 2023

SARASEHAN NASIONAL IKA UNM 2023 HADIRKAN DUA CAPRES RI

Editor - Nadifah Amaliyah
November 19, 2023

DIBUKA HINGGA JUNI, BERIKUT JADWAL DAN SYARAT PENDAFTARAN MSIB ANGKATAN LIMA

Editor - Annisyaputri Satriadi
May 10, 2023
Exit mobile version