Kabar Kampus

KELUARKAN PEMBERITAHUAN, DEKAN FBS IMBAU DOSEN DAN MAHASISWA LAKUKAN KULIAH DARING

Makassar, Estetika – Dekan Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) Universitas Negeri Makassar (UNM) mengeluarkan pemberitahuan melalui pesan WhatsApp, Kamis (26/9).

Diketahui, pemberitahuan tersebut berisi penyampaian bahwa seluruh kegiatan akademik di lingkungan kampus pada hari Jumat (27/9) akan dialihkan menjadi pembelajaran dalam jaringan (daring).

Pemberitahuan tersebut dibagikan setelah terjadinya kerusuhan antara mahasiswa dengan oknum tidak dikenal (OTK) di FBS pada Kamis (26/9).

Keputusan itu diambil untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan kampus, sehingga seluruh mahasiswa diharapkan mengikuti perkuliahan daring sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

Dalam pesan WhatsApp yang dibagikan, Dekan FBS, Anshari, juga menjelaskan bahwa jadwal ujian dan seminar pada Jumat (27/9) akan ditunda hingga pekan depan.

“Ujian atau seminar besok akan diundur ke pekan depan,” jelasnya.

Menanggapi informasi tersebut, salah seorang mahasiswa, Satria, menuturkan bahwa dirinya setuju dengan kebijakan itu, sebab situasi kampus yang belum kondusif.

“Saya setuju karena kita tidak tahu apa yang akan terjadi besok,” tutur Mahasiswa Program Studi (Prodi) Sastra Inggris (Sasing) tersebut.

Reporter: Riska

Related posts

MUSBIRO XIII LENTERA TETAPKAN REZA NURFADIL ARMI SEBAGAI FORMATUR PRESIDENT DIRECTOR

Editor - Nurul Dwi Anugrah
January 17, 2024

PRESIDEN BEM FBS UNM RESMI LEPAS PESERTA MUSPRODI HMPS HAN SHI REN

LPM Estetika FBS UNM
March 28, 2019

KETUA UMUM MAPERWA & PRESIDEN BEM FBS UNM TERPILIH SECARA AKLAMASI

LPM Estetika FBS UNM
March 18, 2018
Exit mobile version