Liputan Kota

GELAR SPORT CARE, UKM OLAHRAGA UNISMUH MAKASSAR GANDENG ORGANISASI SOSIAL

Rilis, Estetika – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Olahraga Universitas Muhammadiyah Makassar (Unismuh) mengadakan Pengabdian Masyarakat Sport Care di Kampung Amanah I, Jalan Aroepala Kec. Tamalate Kota Makassar, Senin (3/5) kemarin.

Kegiatan yang bertujuan untuk membentuk kepribadian kader dan jiwa kepedulian yang tinggi terhadap masyarakat ini dilaksanakan bersama Ikatan Pemuda Peduli Sosial (Ikasa) Makassar dalam memberi materi kelas kepada anak-anak kurang mampu, yakni pemulung dan tidak bersekolah.

Suasana saat berlangsungnya pengabdian masyarakat Sport Care di Kampung Amanah I, Jalan Aroepala Kec. Tamalate Kota Makassar, Senin (3/5) kemarin. Foto: Dokumentasi Pribadi.

Wakil Rektor (WR III) Unismuh Makassar, Muhammad Tahir, berterima kasih kepada UKM olahraga karena telah mengadakan sport care.

“Lewat kegiatan sport care ini, saya dapat berkenalan dengan masyarakat kampung amanah I dan insyallah ini akan menjadi salah satu fokus lokasi pengabdian organisasi kemahasisswaan Unismuh Makassar,” ungkapnya.

Di sisi lain, Ketua Bidang Advokasi dan Humas UKM Olahraga, Andika Saputra, berpesan kepada pemerintah Kota Makassar agar memberi solusi bagi masyarakat yang kurang mampu.

“Jangan hanya datang ke Kampung Amanah I pada saat momentum Pilwakot saja, tetapi hadir untuk memberikan solusi kepada masyarakat yang kurang mampu khususnya,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia juga berterima kasih kepada masyarakat Kampung Amanah I yang telah memberi izin dalam mengedukasi anak-anak di daerah tersebut.

“Terima kasih banyak kepada seluruh masyarakat Kampung Amanah I dan Ikasa Makassar yang telah mengizinkan kami selama dua hari untuk mengedukasi anak-anak yang ada di daerah ini,” tambahnya.

Rilis: UKM Olahraga Unismuh Makassar

Related posts

ADAKAN LOMBA CERPEN, PENERBIT BINAR MEDIA ANGKAT TEMA “KACA”

Editor Estetika
July 25, 2020

PERTAMA DIBUKA UNTUK PROGRAM VOKASI, KEMENDIKBUDRISTEK BERI KESEMPATAN 3.093 MAHASISWA IKUT PMM

Editor - Annisyaputri Satriadi
April 5, 2023

BADAN BAHASA KEMENDIKBUD BUKA SELEKSI CALON PENERJEMAH BUKU BAHASA ASING

Editor Estetika
April 19, 2021
Exit mobile version