Tips

BUAT LIBURANMU LEBIH PRODUKTIF DENGAN 4 HAL BERMANFAAT INI

Makassar, Estetika – Liburan merupakan waktu yang ditunggu-tunggu bagi setiap mahasiswa, apalagi selama menjalani perkuliahan pastinya disibukkan dengan berbagai tugas kuliah dan kegiatan non-akademik lainnya. Namun meskipun tujuan dari liburan adalah untuk merehatkan badan dan pikiran dari segala hal tersebut, alangkah baiknya jika liburanmu diisi dengan hal yang bermanfaat. Dikutip dari ruangmahasiswa.com, berikut 4 hal bermanfaat yang bisa membuat liburanmu lebih produktif.

1. Magang atau Kerja Paruh Waktu

Source: Int.

Menjadi produktif saat liburan bisa diisi dengan magang atau kerja paruh waktu. Selain memberikan tambahan uang jajan, hal ini sangat dibutuhkan untuk mencari pengalaman yang tentunya berbeda dari dunia perkuliahan.

Pengalaman kerja tentunya menjadi salah satu syarat untuk mendaftar di beberapa perusahaan. Nah, dengan melakukan magang atau kerja paruh waktu sedari dini, syarat tersebut tidak akan menjadi masalah lagi. Namun, pilihlah pekerjaan yang sesuai dengan minat dan bakat serta dapat menjadi modal saat lulus kuliah nanti.

2. Belajar Bahasa Asing

Source: Int.

Siapa sih yang tidak ingin mempelajari bahasa asing? Selain terkesan keren, belajar bahasa asing ternyata juga dapat memperkuat daya ingat loh, sahabat Estetika. Dunia ini punya beragam bahasa,  cobalah mengisi liburan dengan mempelajari bahasa asing lainnya seperti bahasa Perancis, Jepang, dan masih banyak lagi.

3. Menjadi Relawan

Source : Int.

Bagi sebagian orang, hal ini bisa jadi sangat membosankan. Berbeda dengan kerja paruh waktu yang mengeluarkan tenaga plus mendapatkan penghasilan, kegiatan satu ini mengharuskan kita bekerja dengan ikhlas. Ya namanya relawan, kita harus rela mengeluarkan tenaga tanpa mengharapkan imbalan.

Namun, bukankah kita diajarkan untuk peduli terhadap sesama? Maka dari itu kita bisa mengisi liburan kita, salah satunya dengan menjadi relawan seperti tenaga pengajar bagi anak-anak yang belum sempat mengenyam pendidikan di bangku sekolah dan kegiatan sosial lainnya. Selain berpahala, kita juga bisa lebih peka terhadap kondisi sosial di sekitar kita.

4. Membaca dan Menulis Buku

Source: Int.

Membaca dan menulis buku, kedua hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi sebagian orang. Menurut hasil survei UNESCO terhadap minat baca di 61 negara, Indonesia berada di posisi terendah kedua. Wow, posisi yang sangat miris!

Bagaimana dengan menulis? Hal satu ini sangat erat kaitannya dengan membaca. Penulis yang baik adalah pembaca yang baik. Maka, jika kita memiliki minat baca yang baik, tidak dipungkiri lagi kualitas tulisan kita juga akan mengikut.

Waktu liburan merupakan waktu yang sangat cocok untuk membangun minat baca dan tulis. Pasanglah target buku minimal yang harus dibaca dalam seminggu. Setelah membaca, cobalah membangun ide untuk menulis. Jika kamu menikmati prosesnya, liburanmu akan terasa menyenangkan meskipun hanya di rumah saja.

Itulah tadi beberapa tips untuk produktif di hari libur. Ingat! Tidak ada yang membosankan jika kita menikmatinya. Selamat liburan, sahabat Estetika.

Penulis: Rahayu Al-Qadriah

Related posts

BINGUNG MENGISI WAKTU LUANG DI HARI LIBUR ? BERIKUT 5 TIPS MENGISI LIBURAN YANG BERMANFAAT DAN BERPAHALA

LPM Estetika FBS UNM
June 12, 2019

LAKUKAN ENAM TIPS INI AGAR TETAP PRODUKTIF SELAMA PUASA

Editor Estetika
April 19, 2022

LIMA OLAHRAGA YANG BAIK DILAKUKAN SELAMA LIBURAN

LPM Estetika FBS UNM
December 29, 2018
Exit mobile version