UNM

ADAPTASI DI TENGAH PANDEMI, UNM SIAPKAN KKN BASIS DOMISILI DAN KKN BERKARYA

Makassar, Estetika– Pendaftaran Kuliah Kerja Nyata (KKN) tahun ajaran 2020/2021 resmi dibuka, Jumat (24/7).

Pendaftaran KKN dilaksanakan secara online di http://kkn.unm.ac.id hingga 5 Agustus 2020 dan tidak dipungut biaya. Setiap mahasiswa perlu untuk memperhatikan syarat dalam pendaftaran di antaranya: minimal Satuan Kredit Semester (SKS) yang disyaratkan telah tercukupi; mengisi biodata serta domisili; dan mencantumkan nomor telepon yang dapat dihubungi.

Kepala Pusat KKN-PM LP2M UNM, Arifin Manggau, menuturkan bahwa mekanisme KKN reguler dan terpadu diadakan seperti prosedur sebelumnya, namun setiap mahasiswa akan ditempatkan di domisili masing-masing.

“Oh tetapji kkn reguler dan terpadu seperti biasanya cuman sedikit berbeda ini krn berbasis domisili, yakni mahasiswa berKKN di wilayah domisilinya sendiri. Pembimbingannya juga dilakukan secara virtual,” ungkapnya.

Lebih lanjut, ia menjelaskan jenis KKN selain reguler dan terpadu, yakni KKN berkarya.

“Ada tambahan, yakni KKN berkarya. KKN ini hampir sama dengan KKN Profesi namun KKN berkarya ini lebih menekankan pada karya kreatifitas inovasi mahasiswa dengan melahirkan produk yang monumental, seperti membuat produk robot, karya seni monumental, dll,” jelasnya.

Ia juga menambahkan bahwa KKN berkarya hanya memungkinkan di beberapa jurusan, seperti jurusan biologi dan kimia di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) dan jurusan teknologi pendidikan di Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP).

“KKN ini dimungkinkan hanya jurusan-jurusan tertentu saja yang bisa mengikuti. Seperti biologi dan kimia di MIPA dan teknologi pendidikan di FIP,” tuturnya.

Reporter: Aisyah Aulia Tahir

Related posts

INGATKAN PENTINGNYA PENDIDIKAN LITERASI, BINOM LAKSANAKAN SHARING AND CARE

Editor Estetika
June 28, 2021

REKTOR UNM LEPAS KKN-PPM, KKN ENJ, DAN KKN KEBANGSAAN UNM

LPM Estetika FBS UNM
July 8, 2019

TIM MBKM UNM BERIKAN PEMBEKALAN TERKAIT KEBERANGKATAN MAHASISWA OUTBOUND

Editor Estetika
October 4, 2021
Exit mobile version