UNM

WD III FIP RESMI TUTUP EDUFAIR UNM SEKALIGUS PENGUMUMAN JUARA LOMBA PAMERAN

Makassar, Estetika – Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan (WD III) Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Universitas Negeri Makassar (UNM) resmi menutup Education Fair (Edufair) via Zoom dan Youtube, Minggu (30/5).

Kegiatan penutupan ini dirangkaikan dengan pengumuman seluruh pemenang lomba pameran pada setiap kategori, dimulai dari lomba poster yang dimenangkan oleh Miftahul Jannah Syafar, lomba tiktok dimenangkan oleh Nurfadhila Awaliyah, lomba foto dimenangkan oleh Adam Aditya, lomba esai dimenangkan oleh Aiman Zabar Rezeky, dan lomba tugas siswa dan mahasiswa dimenangkan oleh Mutiara.

Suasana saat berlangsungnya pengumuman pemenang lomba pameran, Minggu (30/5).
Foto: Tangkapan Layar/ Estetikapers

WD III FIP, Ansar, mengungkapkan bahwa mahasiswa Teknologi Pendidikan melakukan kegiatan dengan luar biasa.

“Semua kegiatan yang berlangsung selama tiga hari ini luar biasa dan mahasiswa Teknologi Pendidikan telah berhasil mengangkat nama universitas dengan membuat acara nasional seperti ini,” ucapnya.

Lebih lanjut, ia juga menjelaskan bahwa apa yang telah dilakukan dapat mengangkat nama baik institusi.

“Dengan adanya kegiatan ini dapat mengangkat nama baik institusi kita dan menjadikan kampus maju dan berkembang karena membuat kegiatan akademik, inovatif dan produktif,” lanjutnya.

Sementara itu, Miftahul Jannah Syafar selaku pemenang lomba poster mengungkapkan bahwa ia merasa speechless karena dapat memenangkan lomba ini.

“Saya merasa speechless karena banyak peserta lomba yang lebih bagus dan saya tidak menyangka akan memenangkan lomba ini,” ungkapnya

Reporter: AM 3 Estetika

Related posts

LAKUKAN SERUAN AKSI TOLAK OMNIBUS LAW, BEM FBS UNM GABUNG BERSAMA FPR SULSEL

LPM Estetika FBS UNM
July 6, 2020

MAHASISWA KKN-PPL TERPADU UNM KABUPATEN ENREKANG ADAKAN WEBINAR NASIONAL PENDIDIKAN

LPM Estetika FBS UNM
December 12, 2020

UNDANG KEPALA PUSAT RISET LIPK, HMJ BIOLOGI FMIPA UNM GELAR WORKSHOP KEWIRAUSAHAAN

Editor Estetika
June 4, 2022
Exit mobile version