Makassar, Estetika – Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM) memberikan tanggapan terkait portal Kampus II UNM Parangtambung yang saat ini tidak berfungsi, Kamis (4/7).
Diketahui bahwa permasalahan portal yang saat ini tidak beroperasi akan dibahas lebih lanjut setelah pelantikan rektor baru.
Penampakan portal di Kampus II UNM Parangtambung, Jumat (5/7). Foto: Riska/Estetikapers.
Rektor UNM, Karta Jayadi, mengatakan bahwa portal hanya akan diberlakukan pada acara tertentu karena jika diterapkan setiap hari, akan terjadi antrean panjang saat masuk kampus.
“Jika setiap hari, akan terjadi antrean panjang,” katanya.
Menanggapi hal tersebut, salah seorang mahasiswa angkatan 2021, Mila Karmila, menjelaskan bahwa pemberlakuan portal pada hari-hari tertentu pasti sudah hasil kesepakatan birokrasi kampus.
“Apa boleh buat,” jelasnya.
Reporter: Riska (Magang)