Liputan Kota

RBA CARE: MERAJUT SILATURAHIM UNTUK MERAIH BERKAH RAMADHAN

Rilis, Estetika Komunitas Rumah Berbagi Asa (RBA) merupakan komunitas yang bergerak dalam bidang pendidikan dan sosial dengan mayoritas relawan mahasiwa dari berbagai universitas di kota Makassar gelar kegiatan RBA Care di Lembaga Peduli Pemulung Pusat Kota Makassar dan TPA Nurul Ikhlas serta TPA Al-Mubarak Aula Paccara’ dekang Tamangapa’ Jl. AMD Borong Jambu (Komp.TPAS), Jumat-Minggu (25-27/5).

“Merajut Silaturahim Untuk Meraih Berkah Ramadhan” menjadi tema kegiatan yang dihelat Komunitas RBA tahun ini. Selain belajar bersama fun games, motivasi building, pembagian santunan, Kultum serta buka puasa bersama menjadi item kegiatan RBA Care selama tiga hari ini.

Kegiatan ini dihadiri kakak guru RBA, serta anak-anak TPA Nurul Ikhlas dan TPA Al-Mubaraq. Anak-anak terlihat begitu antusias mengikuti kegiatan RBA Care, salah satunya Akbar Qolbuadi yang merupakan santri TPA Nurul Ikhlas mengungkap senang dengan kehadiran kakak-kakak guru dari komunitas RBA.

“Senang karena bisa belajar dan berbuka bersama kakak kakak guru RBA, semoga kakak rba bisa datang lagi kesini,” ungkapnya.

Ketua panitia RBA Care berfoto bersama kakak guru di TPA Al-Mubarak Aula Paccara’ dekang Tamangapa’, Minggu (27/5). Foto: Dok. Pribadi/RBA Care.

Ketua panitia RBA Care, Hendra, menjelaskan bahwa tujuan diadakannya kegiatan ini agar dapat berbagi bersama dan menjalin silaturahmi.

“Untuk berbagi bersama, salah satunya dengan buka puasa bersama serta menjalin silaturahmi baik di tpa maupun kakak guru RBA dan masyarakat sekitar,” terangnya.

Suasana kegiatan buka puasa bersama di TPA Al-Mubarak Aula Paccara’ dekang Tamangapa’, Minggu (27/5). Foto: Dok. Pribadi RBA Care.

Ketua Lembaga Peduli Pemulung (LPP), Rosmawati, mengungkapkan bahwa dengan kehadiran komunitas RBA ini dapat menambah wawasan baru bagi anak-anak TPA.

“Ini sangat baik karena dengan adanya tadi kegiatan RBA Care anak-anak mendapat pemahaman baru dan ada yang bisa dia petik dari pelajaran yang diberikan komunitas RBA,” ujarnya.

Rilis : Komunitas RBA

Related posts

BEASISWA BAKTI BCA 2025 BUKA PENDAFTARAN: TAWARKAN BANTUAN PENDIDIKAN DAN PENGEMBANGAN DIRI

Editor - Mutiara
September 23, 2024

PPMI DK MAKASSAR TETAPKAN MUH. DZULKIFLI YUNUS SEBAGAI SEKJEN PERIODE 2023-2024

Editor - Annisyaputri Satriadi
May 7, 2023

DJARUM BEASISWA PLUS KEMBALI DIBUKA, BATAS DAFTAR 25 MEI

Editor Estetika
March 24, 2022
Exit mobile version