Tips

LANGKAH-LANGKAH PENGISIAN KRS BAGI MAHASISWA UNM

Tips, Estetika – Memasuki semester baru, mahasiswa Universitas Negeri Makassar (UNM) yang telah melakukan pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) harus melakukan pengisian Kartu Rencana Studi (KRS) sebelum dimulainya proses pembelajaran di kampus.

Bagi sebagian mahasiswa baru mungkin masih awam dengan istilah KRS. KRS sendiri merupakan kartu yang berisi daftar mata kuliah yang akan Sahabat pelajari selama satu semester dan pengisiannya dapat dilakukan secara daring melalui laman Sistem Informasi Akademik (SIA) UNM. Masih merasa bingung dengan cara pengisian KRS? Sahabat Estetika tidak perlu khawatir karena Tim Estetika telah merangkum langkah-langkah pengisian KRS bagi mahasiswa UNM.

1. Sebelum mengakses SIA, pastikan perangkat yang Sahabat gunakan terhubung dengan jaringan internet yang stabil agar tidak menghambat proses pengisian KRS.

2. Lakukan log in pada laman sia.unm.ac.id dengan memasukkan username dan password. Tidak perlu khawatir, untuk username dan password akan diberikan oleh pihak fakultas masing-masing.

3. Setelah melakukan log in, silakan memilih menu Registrasi Mahasiswa kemudian tekan menu Semester.

4. Pilih mata kuliah dan kelas yang telah dibuka dengan teliti yah. Pastikan Sahabat memilih setiap mata kuliah dengan menekan tombol “ambil” yang berada di sebelah kanan nama mata kuliah.

5. Setelah merasa yakin pada daftar pilihan mata kuliah, jangan lupa untuk menyimpan perubahan KRS.

6. Jangan lupa mencetak dokumen KRS yang sudah Sahabat simpan dan ajukan approval kepada dosen Pembimbing Akademik (PA).

Nah, itulah langkah-langkah yang bisa Sahabat Estetika lakukan saat mengisi KRS. Semoga bermanfaat ya!

Penulis: Nur Ela

Editor: Ahmad Ardiansyah

Related posts

JADI WISUDAWAN CUM LAUDE BUKAN HAL YANG SULIT DENGAN 5 TIPS INI

LPM Estetika FBS UNM
January 20, 2018

AGAR TERHINDAR DARI HOAKS COVID-19, YUK SIMAK TIPS BERIKUT INI

Editor Estetika
April 4, 2020

INGIN KECILKAN PORI-PORI? YUK GUNAKAN LIMA BAHAN ALAMI INI

Editor Estetika
May 29, 2020
Exit mobile version