Kabar Kampus

KONGRES LPM ESTETIKA TETAPKAN LUCKY PALAMBA SEBAGAI FORMATUR PEMIMPIN UMUM TERPILIH

Makassar, EstetikaKongres Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Estetika Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) Universitas Negeri Makassar (UNM) menetapkan Lucky Palamba sebagai Pemimpin Umum LPM Estetika FBS UNM periode 2023-2024 di Rumah Adat Wajo, Benteng Somba Opu, Minggu (13/8).

Mengusung tema “Tumbuh dengan Cinta Bersama Cerita”, penetapan tersebut dilakukan melalui hasil lobi.

Suasana saat berlangsungnya proses pemilihan Formatur Pemimpin Umum LPM Estetika FBS UNM di Rumah Adat Wajo, Benteng Somba Opu, Minggu (13/8). Foto: Aqilah Rhihadatulaisy M/Estetikapers.

Pemimpin Umum terpilih, Lucky Palamba, mengatakan bahwa dirinya akan menyediakan pelatihan kepada calon pengurus.

Ia menyebut pelatihan tersebut dilakukan agar pengurus dapat mengambil peran sesuai minat dan bakat yang dimiliki untuk menjalankan lembaga.

“Menyediakan training sebagai bekal pengurus,” katanya.

Lebih lanjut, Lucky, menuturkan akan membangun komunikasi yang baik antar pengurus.

“Komunikasi perlu dibangun,” katanya.

Di sisi lain, Demisioner Pemimpin Umum LPM Estetika FBS UNM Periode 2022-2023, A. Nur Ismi, berpesan kepada periode selanjutnya untuk membangun ikatan emosional antar pengurus.

Ismi menambahkan bahwa pengurus perlu bertindak sebagai kontrol sosial di lingkungan FBS.

“Tingkatkan hubungan emosional dan jadilah kontrol sosial,” pesannya.

Reporter: Aqilah Rhihadatulaisy M

Related posts

HMPS BE USUNG TEMA MEMBANGUN EKONOMI KREATIF DALAM SEMINAR EKONOMI NASIONAL

LPM Estetika FBS UNM
October 31, 2017

AKAN DISEBAR DI DUA PROVINSI, PENDAFTAR KKN UNM CAPAI 2.992 MAHASISWA

Editor - Ahmad Ardiansyah
September 12, 2022

LPM ESTETIKA FBS UNM TERBITKAN BULETIN PDF VOL.1, RUBRIK UTAMA: PENURUNAN UKT MAHASISWA

Editor Estetika
March 31, 2020
Exit mobile version