Makassar, Estetika – Ketua Majelis Permusyawaratan Mahasiswa (Maperwa) Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Makassar (UNM), Israyadi Aswar, membuka kegiatan Kelas Keuangan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FMIPA UNM di Wisma Latobang Mappaoddang, Senin (15/2).
Kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan terhadap hal-hal yang mengenai keuangan ini dihadiri oleh 36 peserta dari delegasi Lembaga Kemahasiswaan (LK) dan umumnya mahasiswa se-FMIPA UNM.
Ketua Panitia, Sitti Aisyah Khuznul Khotima, menyebutkan bahwa sasaran peserta untuk kelas keuangan ini secara khusus untuk LK se-FMIPA UNM.
“Sasarannya itu terkhususnya Lembaga Kemahasiswan di FMIPA dan umumnya untuk mahasiswa FMIPA UNM,” ungkapnya.
Lebih lanjut, ia juga mengatakan bahwa akan ada output bagi peserta dari materi Workshop Kewirausahaan yang akan dilaksanakan besok, Selasa (16/2) mendatang.
“Nantinya itu akan ada follow up dari materi Workshop Kewirausahaan, untuk hari ini kita akan membahas tentang bagaimana cara pembuatan seperti Rancangan Anggaran Biaya (RAB) dalam mengelola keuangan lembaga,” jelasnya.
Di sisi lain, Presiden BEM FMIPA UNM, Ari Baba Felani Annur, berharap agar peserta dapat meningkatkan pemahamannya terkait keuangan.
“Semoga pemahamannya teman-teman yang ikut bisa lebih meningkat terkait keuangan, kebendaharaan dan kewirausahaan yang akan dibahas nantinya,” harapnya.
Reporter: Serli Sari