UNM

KABID PEMBINAAN SMA DISDIK SULSEL RESMI BUKA KEGIATAN GEBYAR ATOM 2020

Makassar, Estetika – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Kimia, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Makassar (UNM) mengadakan pembukaan Gebyar Atom 2020 melalui Via Zoom, Rabu, (18/11).

Kegiatan yang dibuka oleh Kepala Bidang (Kabid) Pembinaan Sekolah Menengah Atas (SMA) Dinas Pendidikan (Disdik) Sulawesi Selatan (Sulsel) ini mengusung tema “Optimalisasi Potensi Milenial yang Kreatif Produktif dan Kompetatif dalam Mewujudkan Profesionalitas ditengah Covid-19” dan diikuti oleh siswa/siswi Sekolah Menengah Atas (SMA)/ Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) se-Indonesia.

Kabid Pembinaan SMA Disdik Sulsel, Sabri, menyampaikan bahwa Gebyar Atom 2020 ini dapat meningkatkan Kreativitas para peserta.

“Saya merasa bangga dengan adanya kegiatan ini karena kegiatan ini mampu mengeksplor dan mengasah kemampuan kuantitas yang dimiliki siswa tingkat SMA/SMK, dan mampu meningkatkan kemampuan kreativitas serta inovatif siswa,” tuturnya.

Di sisi lain, dosen pembina Gebyar Atom 2020, Sukri Nyompa, berharap agar kegiatan ini berjalan dengan baik.

“Harapan saya semoga kegiatan ini lancar dan sukses dalam penyelenggaraannya dan terlaksana sesuai dengan harapan yang diinginkan, saya juga berharap agar para dosen memberikan support dan semangat kepada para mahasiswa penyelenggara acara agar semangat dalam menyelesaikan kegiatan tahunan ini,” tutupnya.

Reporter: Siti Anisya & Megawati Rustan

Related posts

HMJ FISIKA GELAR INAUGURASI 2018, HARMONISASI L18RA MENEMBUS LANGIT KHATULISTIWA

LPM Estetika FBS UNM
September 20, 2019

HMPS STATISTIKA LAKSANAKAN PENUTUPAN ANALISIS V

Editor - Aulia Ulva
August 1, 2022

LPM PSIKOGENESIS GELAR TALKSHOW SEBAGAI PRE-EVENT DIKLAT JURNALISTIK XII

LPM Estetika FBS UNM
September 17, 2019
Exit mobile version