Kabar Kampus

JILID II: LK FBS UNM KEMBALI GELAR AKSI FBS MENGGUGAT

Makassar, Estetika- Badan Eksekutif Mahasiswa dan Majelis Permusyawaratan Mahasiswa (BEM-Maperwa) beserta Lembaga Kemahasiswaan (LK) Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) Universitas Negeri Makassar (UNM) melangsungkan aksi “FBS Menggugat jilid II” dengan mengelilingi kampus FBS UNM disertai pembacaan puisi dan orasi, Senin (25/7).

(Baca juga: Dianggap Mengotori Tembok, Selebaran FBS Menggugat Dicabut)

Diadakannya aksi ini untuk menyuarakan kembali tuntutan LK kepada pihak birokrasi, diantaranya pembenahan fasilitas penunjang akademik, peradakan sekretariat LK, transparansikan RKA-KL dan transparasi dana Lembaga Kemahasiswaan (LK) FBS UNM.

Massa aksi “FBS Menggugat Jilid II” berkeliling menyuarakan aspirasinya di kampus FBS UNM, Senin (25/9). Foto: Novira.

(Baca juga: FBS Menggugat, Lakukan Aksi Simbolis dengan Tutup Mulut)

Achmad Zulhijrah selaku koordinator aksi menjelaskan bahwa dari lima tuntutan yang telah disuarakan pada FBS Menggugat jilid I, tuntutan mengenai pelarangan berkegiatan bagi mahasiswa baru semester 1 dan 2 tidak dicantumkan pada selebaran yang telah ditempel di sekitar gedung DH karena tuntunan aksi hari ini berfokus untuk FBS.

“Dihilangkan. Karena tuntutan yang kami suarakan khusus untuk FBS, kalau larangan berkegiatan untuk mahasiswa baru semester 1 dan 2 menjurus ke surat edaran dan itu sudah ke ranah universitas” jelas lelaki berambut gondrong ini.

Reporter: Nursyahbani Tenri Waru

 

Related posts

KKN-PPM UNM GELAR SEMINAR PKLS DI PINRANG

LPM Estetika FBS UNM
August 1, 2019

RESMI DIKUKUHKAN, WEHARIMA JADI NAMA ANGKATAN MAHASISWA JBSI 2018

Editor Estetika
November 10, 2019

PRESIDEN BEM FBS UNM RESMI LEPAS 54 PESERTA KEMAH LONTARA III

LPM Estetika FBS UNM
March 30, 2018
Exit mobile version