Kabar Kampus

HMPS HAN SHI REN ADAKAN PELANTIKAN PENGURUS PERIODE 2023-2024

Makassar, Estetika Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Han Shi Ren Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Bahasa Asing Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) Universitas Negeri Makassar (UNM) mengadakan pelantikan pengurus periode 2023-2024 di Ruang Senat, Rabu (16/8).

Mengusung tema “Membangun HMPS Han Shi Ren yang Bersinergi dan Berintegritas dengan Kesadaran Loyalitas Terhadap Himpunan”, kegiatan yang melantik sebanyak 27 pengurus ini dihadiri oleh Fungsionaris Lembaga Kemahasiswaan (LK) se-FBS serta Pembina HMPS Han Shi Ren.

Suasana berlangsungnya Pelantikan Pengurus HMPS Han Shi Ren Periode 2023-2024 di Ruang Senat FBS UNM, Rabu (16/8). Foto: Veronika Rini Pala’langan/ Estetikapers.

Pembina HMPS Han Shi Ren, Arini Junaini, menegaskan kepada para pengurus bahwa berorganisasi merupakan hal yang baik dan tidak akan menggangu perkuliahan.

Ia menambahkan bahwa bagi siapa saja yang tidak siap mengurus, sebaiknya tidak mengambil tanggung jawab dalam kepengurusan.

“Organisasi itu baik, tidak akan menggangu perkuliahan. Jika tidak siap menjadi pengurus, jangan diambil,” tegasnya.

Di sisi lain, Ketua Umum, Andi Ainun Zuhaera Iswir, mengatakan bahwa tujuannya saat ini adalah melakukan pendekatan dengan Mahasiswa Baru (Maba) dengan merangkul mereka saat mengahadapi kesulitan di dunia perkuliahan.

“Dirangkul saat ada kesulitan. Bisa cerita-cerita dan perkenalan,” katanya.

Reporter: Veronika Rini Pala’langan

Related posts

WISUDAWAN TERBAIK FBS SELESAI 3,5 TAHUN, YEHERLINA RAIH IPK TERTINGGI

Editor Estetika
April 10, 2021

UKM MAPHAN GELAR MAPHAN MENGABDI GUNA CEGAH HIV/AIDS DAN NAPZA

Editor - Nurul Dwi Anugrah
August 6, 2024

TIM PKM FBS UNM BERHASIL MENANGKAN LIMA MEDALI PIMNAS DI UNIVERSITAS UDAYANA BALI

LPM Estetika FBS UNM
August 31, 2019
Exit mobile version