Gowa, Estetika – Ikatan Keluarga Mahasiswa Bidikmisi (IKBIM) Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar Training Of Fasilitator (TRAFO) Pengurus Harian IKBIM UNM di Balai Diklat Daerah Kabupaten Gowa, Jumat (20/11).
Acara yang mengangkat tema “Be a Smart People” ini dihadiri oleh 23 peserta yang terdiri dari demisioner, pengurus, panitia, Ikatan Keluarga Bidikmisi (IKAB) Universitas Hasanuddin, dan Himpunan Mahasiswa Bidikmisi (HIMABIM) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar .
Ketua panitia, Hasmita Nurzakia, menjelaskan bahwa acara ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan peserta.
“Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan serta meningkatkan hard skill dan soft skill para peserta agar menjadi fasilitator yang kreatif, intelektual, dan profesional,” ungkapnya.
Lebih lanjut, ia juga menjelaskan bahwa peran fasilitator untuk perangkat lembaga yaitu sebagai penyedia panduan dan fasilitas.
“Fasilitator adalah mereka yang berperan memberikan panduan, memfasilitasi semua perangkat lembaga seperti pengurus dan peserta agar dapat menjalani proses dengan optimal,” jelasnya.
Di sisi lain, dewan pendamping organisasi, Muhammad Irwan, berharap agar kegiatan ini dapat memberi manfaat bagi peserta, bukan hanya sebagai program kerja.
“Saya berharap kegiatan TRAFO ini bisa menjadikan semua peserta mempunyai kemampuan yang kreatif, intelektual, dan profesional setelah acara ini. Acara ini bukan sekedar program kerja kalian, tetapi harus ada output yang dihasilkan setelah acara ini berlangsung,” tuturnya.
Reporter: Miraldha Pramestika & M. Muadz Muwaffaq Ihsan