Parangtambung, Estetika – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar Nonton Bareng (Nobar) dan Diskusi Film Dokumenter The End Game di Parangtambung, Sabtu (5/6).
Film dokumenter yang bercerita mengenai pengalaman pegawai KPK yang gagal dalam Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) saat dalam proses menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) ini menghadirkan dua pemantik Demisioner Pengurus BEM Periode 2019-2020 yaitu Sulkifli dan Rahmat Hidayat serta dihadiri oleh 32 peserta.
Pemantik pertama, Sulkifli, mengungkapkan mengenai kebijakan pemerintah yang dapat menghambat proses penyelidikan kasus-kasus korupsi.
“Kita menarik benang merah dari Revisi Undang-Undang (RUU) KUHP, Undang-undang Cipta Kerja ditambah polemik Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) menjadi hal kontroversi yang terjadi, mengakibatkan kasus-kasus korupsi yang tengah berjalan agak sedikit terhambat dalam penyelidikannya,” ungkapnya.
Sementara itu, pemantik kedua, Rahmat Hidayat, menjelaskan bahwa sangat penting bagi kita para akademisi untuk membahas mengenai isu-isu seperti kasus KPK ini.
“Kita sebagai akademisi tidak terlepas dari isu-isu seperti ini. Hari ini kita merasakan End Game dari pemberantasan korupsi. Oleh karena itu, penting untuk membahas mengenai isu seperti ini,” jelasnya.
Reporter: AM 6 Estetika